Bagi kamu yang tidak suka antri di teller saat mau masukin uang ke rekening tabungan BRI atau mau transfer uang tapi saldo BRI kamu tidak mencukupi. Biasanya akan memilih untuk setor tunai tapi melalui ATM atau dalam hal ini CRM / CDM.
Apa bedanya ATM, CDM dan CRM?
ATM (Automatic Teller Machine) atau (Anjungan Tunai Mandiri) adalah sebuah mesin otomatis yang memungkinkan nasabah bank mengambil uang tunai melalui mesin secara mandiri tanpa harus menemui teller bank. Biasa disebut ATM Tarik Tunai.
CDM (Cash Deposit Machine) adalah sebuah mesin perbankan yang berfungsi untuk nasabah bisa menyetor uang tunai ke tabungan secara mandiri melalui mesin ini tanpa datang dan setor uang ke teller bank. Biasa disebut ATM Setor Tunai.
CRM (Cash Recycle Machine) merupakan sebuah mesin perbankan yang mempunyai 2 fungsi yakni sebagai ATM dan CDM dalam sebuah mesin sekaligus. Jadi CRM adalah sebuah mesin perbankan yang bisa digunakan nasabah untuk menyetor uang tunai ke rekening bank atau menabung dan bisa untuk mengambil uang tunai dari rekening tabungan. Istilahnya ATM Setor & Tarik Tunai.
Biasanya orang akan lebih suka ke ATM, CDM atau CRM daripada ke Teller Bank. Karena dirasa lebih praktis dan bisa dilakukan sendiri/mandiri. Disamping itu terkadang karena jarak yang lebih dekat dan tersebar dimana-mana. Lalu juga antrean dibank biasanya banyak dan lama, tapi walaupun di ATM juga antrean banyak dan lama tetap saja pilih cari ATM ditempat lain bukan ke Teller Bank. Betul tidak?
Nah bagi kamu yang sedang mencari ATM CRM terlengkap di Solo bisa ke ATM di dekat Tugu Kartasura. Tepatnya terletak di BRI KC Solo Kartasura Jl. Ahmad Yanj no.2A. Tepat di sekitar tugu Kartasura atau pertigaan Semarang-Solo-Jogja.
Kenapa kami katakan terlengkap karena di sini terdapat 6 CRM atau ATM Setor Tarik & Tunai. Yakni 4 ATM menghadap barat dan 2 ATM menghadap timur. Semua ATM bertipe CRM alias Setor dan Tarik Tunai, meskipun ada 1 ATM CRM yang hanya bisa setor tunai, mungkin tarik tunainya sedang rusak.
Semua ATM disini bisa menarik pecahaan 50.000 dan 100.000. Dan juga bisa menyetor pecahan 50.000 dan 100.000.
No comments:
Post a Comment
Centang "notify me" untuk notifikasi email komentar.